IP

Selasa, 07 Januari 2014

Komputer Generasi Keempat

Komputer Generasi Keempat (sejak tahun 1970)

Komputer generasi keempat memiliki ciri-ciri sebagai berikut :
  1. Penggunaan LSI (Large Scale Integration) atau disebut juga dengan nama Bipolar Large Scale Integration. LSI merupakan pemadatan beribu-ribu IC dalam satu chip. Chip sendiri merupakan lempengan besi. LSI kemudian dikembangkan menjadi VLSI (Very Large Scale Integration).
  2. Penggunaan microprocessor dan semiconductor yang berbentuk chip untuk memori komputer (internal memory).
 Komputer-komputer generasi keempat :
  • IBM 370, Adalah komputer produsen IBM pada tahun 1970 yang menggunakan LSI. 
  • MICROPROCESSOR YANG PERTAMA, Perusahaan Intel telah berhasil mengembangkan chip microprocessor yang disebut dengan 4004, microprocessor ini dikembangkan pada tahun 1971. 
  • KOMPUTER MIKRO ALTAIR (1974), Merupakan komputer komersial yang pertama yang menggunakan microprocessor 8080 buatan perusahaan Intel. 
  • KOMPUTER CRAY-1 (1975), Merupakan komputer super (super computer) komersial pertama. 
  • LAN (LOCAL AREA NETWORK) YANG PERTAMA, Perusahaan Datapoint Corporation mengumumkan ARCNET yang merupakan LAN yang pertama, LAN adalah jaringan komputer yang menghubungkan satu dengan yang lainnya yang dihubungkan dengan kabel dalam satu area yang lokal. 
  • APPLE II COMPUTER (1977), Merupakan personal komputer (PC) yang pertama, memiliki ukuran yang kecil dan harga yang murah, komputer ini dikembangkan oleh Steve Wozniak.
  • KOMPUTER SISTEM WINDOW dan MENGGUNAKAN MOUSE PERTAMA (1981), Xerox Corporation memperkenalkan komputer diatas meja (desk-top computer) yang dapat menampilkan bentuk di layar sekaligus dalam bentuk jendela (window) dan menggunakan alat mouse yang pertama. 
  • IBM PC (1981), Vendor IBM mengeluarkan personal computer yang pertama yang sangat sukses di pasaran IBM PC yang pertama diperkenalkan seri XT. Spesifikasi IBM PC/XT antara lain : 
    • Microprocessor 8088 dengan kecepatan 5-8 Mhz 
    • RAM 128-640 KB 
    • Hard disk 10 MB 
    • Disket dengan ukuran 5 ¼” berkapasitas 360 KB 
    • Sistem operasi yang digunakan MS DOS dan PC DOS
  • IBM PC/AT (1984), AT disini adalah ( Advanced Technology) Merupakan seri kelanjutan dari seri yang sebelumnya. Spesifikasi IBM PC/XT antara lain : 
    • Microprocessor 80286 dengan kecepatan 8Mhz 
    • RAM 256 KB s/d 3 MB 
    • Hard disk 20 MB 
    • Disket dengan ukuran 5 ¼” berkapasitas 1.2 MB 
    • Sistem Operasi yang digunakan MS DOS dan PC DOS
  • MACINTOSH GUI PERTAMA (1984), Apple merelease komputer berbasis GUI yang pertama, komputer ini menjadi sangat terkenal karena mudah digunakan karena menggunakan konsep GUI (Graphical User Interface). Konsep GUI menggunakan Interface WIMP (Windows, Icons, Menus and Pointing devices).
  • IBM PS/2 (1987), Diperkenalkan pada tahun 1987 dengan menggunakan microprocessor intel 8086 dengan kecepatan 10 Mhz, sebenarnya intel 8086 sudah diterapkan pada IBM PC/XT pada tahun 1981, namun karena terlalu canggih jika digunakan pada IBM PC/XT.
  • IBM PC/386 (1988), Merupakan personal computer 32 BIT pertama. Menggunakan microprocessor Intel 80386 dengan kecepatan 16-33 Mhz.
  • IBM PC/486 (1990), Merupakan seri selanjutnya dari IBM PC/386 yang menggunakan microprocessor 80486 dengan kecepatan 25-66 Mhz.
  • PENTIUM II (1997), Perusahaan Intel memperkenalkan microprocessor Pentium II yang merupakan kelanjutan dari seri Pentium sebelumnya. Pentium II mempunyai seri Intel Pentium 233 MHz. Intel Pentium 266 MHz dan Intel Pentium 300 MHz. 
  • AMD K6 3D (1998), AMD yang merupakan pesaing Intel meluncurkan microprocessor yang dapat memproses aplikasi grafik tiga dimensi (3D), dengan lebih cepat dibandingkan dengan processor sebelumnya.
Sumber : 
Jogiyanto H.M, Pengenalan KOMPUTER, Yogyakarta: Andi Offset, 1999. 
 

1 komentar:

Unknown mengatakan...

kunjungi juga blog saya di https://feliaanjarsari.blogspot.com

www.atmaluhur.ac.id

Posting Komentar

free counters